Postingan

Menampilkan postingan dari 2018

Sensasi Camping di Bukit Pamoyanan Subang

Gambar
Assalamualikum wr wb Berhubung ini masih suasana lebaran, Yendia Js mengucapkan selamat lebaran ya. Maafkan lahir dan batin Trip kali ini masih dalam suasana libur lebaran, jadi tempat wisata dimanapun pasti akan sangat banyak pengunjungnya. Kita mau nyari tempat liburan yang deket deket aja lah ya, dan taraaaaa terpilihlah destinasi wisata yendia js kali ini adalah bukit pamoyanan Subang. Kenapa memilih bukit pamoyanan? Salah satu alasannya sih lagi pengen camping, karna udah lama banget gak camping. Tapi selain tujuan utama camping, kita tertarik dengan yang namanya negri diatas awan. Katanya indah seindah namaku 😆 Waktu trip yang kita pilih adalah waktu liburan panjang, jadi banyak temen temen yang tidak bisa ikut serta dalam trip yendia js kali ini. Alhasil personil trip pun hanya 3 orang saja. Berangkat dari purwakarta pukul 11.00 WIB menggunakan kendaraan roda dua alias motor. Sampailah kami di tujuan pukul 13.30 WIB. Sesampainya di sana kami tidak lang

Sejuta Pesona Di Taman Bunga Nusantara Cianjur

Gambar
Alam selalu mengajarkan kita tentang arti ketulusan yang sesungguhnya, memberikan keindahan yang mampu membuat sang penikmat tak henti hentinya mengucapkan rasa syukur atas nikmat yang telah sang Pencipta berikan dimuka bumi ini. Keluh kesah dan kepenatanpun rasanya terobati sudah ketika kita sampai ditempat ini. selain menikmati keindahan bunga bunga cantik, kamipun disuguhi udara sejuk yang membuat diri ini enggan untuk beranjak dari tempat itu. Trip Yendia Js kali ini adalah berwisata di Taman Bunga Nusantara Cianjur Jawa Barat. Burung Merak View dari Menara Pandang Daftar Tiket Taman Bunga Nusantara Pertama kali memasuki area taman bunga, kita akan di suguhi hamparan luas taman bunga dengan beraneka macam warna. Ingin rasanya bermanja manja ria bersama bunga bunga cantik yang ada disana. Buat para wisatawan yang mungkin cepat merasa lelah jika berjalan kaki terlalu lama, bisa mengelilingi area taman bunga menggunakan angkutan khusus yang tersedia disana, sepe

Liburan??? Kuy Pulau Pramuka aja Gaesss

Gambar
Assalamualikum Wr. Wb Ketemu lagi nih bareng Yendia JS, Ketika waktu berlibur tiba adalah hal yang paling menyenangkan pastinya, maka dari itu trip kali ini kita memanfaatkan tanggal merah di bulan april buat liburan ke pulau pramuka, kepulauan seribu Jakarta. Entah kenapa kumpulan pulau pulau itu dinamakan kepulauan seribu, hingga berniat untuk mencoba menghitung tiap tiap pulau ada berpakah jumlahnya, sepertinya gak nyampe seribu sih ahahhahha. Kenapa wisata kali ini tujuannya pulau pramuka? jawabku adalah, karna sebelumnya sudah visit ke pulau harapan, pulau pari, dan sekarang pulau pramuka. Mungkin next trip yang belum dikunjungi adalah pulau tidung, dan pulau kelapa. Singkat cerita trip kita kali ini memiliki personil berjumlah 13 orang, gabungan dari berbagai kota di Indonesia. Meet point kita adalah kali adem muara angke, biaya pertama yang sudah masuk kedalam paket adalah tiket penyebrangan kapal kayu sebesar Rp.50.000. Kapal kayu tujuan pulau pramuka ada 2 unit, yaitu

Rock Climbing Gunung Parang Purwakarta

Gambar
Hallo... Kali ini kita mau jalan-jalan sambil olah raga yang memacu adrenalin. Ada yang tauuuu?  Baiklah kita kupas tuntas seputar wisata gunung parang Purwakarta. Untuk menikmati wisata gunung parang rasanya belum lengkap jika kita tidak mencoba olah raga rock climbing yang penuh tantangan. Pokonya klo udah nyoba pasti nagih untuk nyoba lagi, dengan ketinggian yang lebih extrim dari sebelumnya. Untuk pendakian, biasanya para pendaki menggunakan jalur ferrata. Pendakian Jalur Ferrata Jadi jalur ferrata ini sudah tersedia mulai dari kaki gunung parang hingga ketinggian maksimum yaitu 900 m dari dasar kaki gunung parang. Step by step kita akan menaiki injakan plus pegangan besi yang sudah tertanam di tebing gunung parang. Gampang gampang susah sih, karna butuh kesabaran dan kehati hatian yang extra. Jarak tempuh yang bisa kita sambangi yaitu  mulai dari ketinggian 300 m sampai 900 m dari dasar kaki gunung parang. Sebelum kita melakukan pendakian, kita harus ter

Wisata Gunung Bromo dan Sekitarnya

Gambar
Karna saya tidak ingin terhenti pada satu cerita, maka saya akan terus bercerita hingga tetes keringat terakhir hahaha. Artikel kali ini akan membahas seputar wisata gunung bromo dan sekitarnya. Wisata kali ini dengan gaya ala open trip, biar apa? ada yang tauuuu??? Biar ringaaaan bawaanya, eh salah deh biar ringan urusan perdompetan yang dikeluarkan. Hahahahahahah. Okay kita mulai saja... Keberangkatan trip kita kali ini di mulai dari statsiun pasar senen. Kereta yang kita naiki yaitu kereta matarmaja dengan rute akhir statsiun malang. Harga tiket kereta ekonomi matarmaja hanya 109.000 loh teman, daaaaannn lama perjalanan kitaaaa yaitu 17 jam. Hahahaha nikmat broooo... Pluit pun berbunyi tanda kereta harus segera bergerak maju, tepatnya sekitar pukul 15.15 WIB. Upsss tenang, untuk keberangkatan kereta ekonomi bukanlah masalah besar, tau kenapa??? Karna kita- kita semua masih punya amunisi semangat yang bergelora untuk menghilangkan kepenatan selama diperjalanan. A

Wisata Lampung " Snorkeling di Pulau Pahawang"

Gambar
Pantai dan aku adalah satu Aku suka air, tapi air yang memberikan ketenangan. Pantai adalah salah satu tempat yang paling aku suka. Ketika kudapati beban dipundak, obat terbaik adalah duduk menikmati hembusan angin dan deburan ombak. Taukah mengapa? karna aku merasa beban yang kupikul seolah olah berlarian bersama ombak, lalu terhempas angin dan akhirnya menjadi buih di lautan. Pahawang Island tempat memukau untuk berwisata snorkeling, selain itu menjadi tempat yang nyaman untuk menikmati keindahan pantai yang ada disana. Perjalanan kita kali ini gabungan dari open trip. Jadi kita bergabung dengan berbagai macam peserta dari berbagai daerah. Perjalanan kita mulai dari pelabuhan merak menuju bakauheni, keberangkatan kurang lebih jam 12 malam. Harga tiket kapal ferry klo tidak keliru, dewasa Rp 18.000, anak anak Rp. 8000. Berhubung kita join open trip, tiket sudah all in. Sampai di bakauheni yaitu jam 4 dini hari menjelang subuh, lalu kamipun melanjutkan perjalanan menuju dermaga k